Adakah disini yang suka membuang kulit bawang dan telur? ternyata kita bisa memanfaatkannya dengan menjadikan kulit bawang dan telur sebagai pestisida alami dan pupuk tanaman. Simak di bawah ini ya caranya.

Membuat Pestisida Alami dan Pupuk dari Kulit Bawang
Rata-rata, para wanita di rumah yang memasak membuang kulit bawang ke tempat sampah. Meskipun kulit bawang terlihat tidak banyak, tetapi kita tetap bisa memaksimalkan manfaatnya. Cara membuat:
- Pertama, kita kumpulkan kulit bawang setelah memasak, bisa dari kulit bawang merah, putih, ataupun bawang bombay.
- Jika sudah terkumpul masukan ke dalam botol atau wadah apapun yang memiliki tutup, lalu beri air sampai penuh.
- Diamkan dalam keadaan tertutup sampai satu minggu.
- Setelah satu minggu buka tutup nya dan saring terlebih dahulu supaya bisa disemprotkan ke tanaman.
- Sebelum disemprotkan, encerkan terlebih dahulu dengan air 100 ml banding 1000 ml ya.
- Pestisida siap digunakan!
- Sisa kulit yang sudah direndam juga masih bisa kita jadikan pupuk kompos dengan menguburnya didalam tanah sekam saja.

Pestisida alami memiliki berbagai manfaat. Pertama, harganya lebih terjangkau dibandingkan pestisida kimia. Kedua, mudah terurai sehingga tidak mencemari lingkungan. Berdasarkan jurnal Kurnia Dkk tahun 2022, penggunaan bawang putih dan bawang merah sebagai pestisida nabati dapat menyehatkan tanaman karena ekstrak bawang putih dan bawang merah mengandung senyawa allisin, aliin, minyak atsiri, saltivine, scordinin, menteilalin trisilfida, dan minyak atsiri yang memiliki sifat (repellent) menolak. Dalam kulit bawang merah juga terdapat senyawa enzim saponin, senyawa saponin ini bersifat insektisida dan dapat berfungsi sebagai penolak kehadiran serangga.
Membuat Pupuk dari Kulit Telur
Cara membuat:
- Pertama, yang harus dilakukan untuk membuat pupuk kulit cangkang telur adalah mengumpulkan kulit telurnya terlebih dahulu.
- Jika sudah terkumpul kita bisa memblendernya ataupun menumbuk menggunakan tumbukan batu sampai halus.
- Setelahnya, pupuk kulit telur sudah bisa digunakan langsung ke tanah dengan cara ditaburkan disekitar batang.
Cangkang telur memiliki kandungan kalsium yang baik untuk suumber nutrisi tanaman. Menurut jurnal yang dipublikasikan oleh ernawati pada tahun 2019 Kalsium merupakan suatu zat yang berperan aktif dalam pembentukan struktur tubuh, tulang, dan gigi pada manusia dan hewan serta dinding sel pada tanaman . Peran kalsium khususnya pada tanaman antara lain, dapat menebalkan dinding sel, meningkatkan pemanjangan sel akar, kofaktor proses enzimatis dan hormonal, pelindung dari cekaman panas, hama, dan penyakit. sehingga pupuk cangkang telur bermanfaat bagi pertumbuhan tanaman kita.
Dengan sedikit memanfaatkan bahan yang tidak terpakai didapur kita bisa mengurangi sampah dan memaksimalkan penggunaan suatau barang atau bahan. Selamat mencoba di rumah!