Sadar atau tidak ternyata standar kecantikan punya pengaruh besar pada tren kecantikan yang ada saat ini, mempengaruhi preferensi banyak orang. Namun sayangnya sulit sekali bagi kita untuk tetap percaya diri tampil dengan nyaman sesuai selera. Padahal dengan mengenali diri, kita dapat lebih memahami keinginan dan kebutuhan kecantikan diri sendiri.
Beauty is an art and every woman has their own way of making them beautiful!
Wanita cantik dengan caranya sendiri, terutama apabila kita selalu percaya diri. Dengan mengenali diri kita sendiri, tentu kita akan dapat lebih #BijakBerkonsumsi terutama dalam memutuskan pembelian produk kecantikan sesuai kebutuhan. Hal ini diyakini pula oleh Jarte sebagai salah satu brand kecantikan dengan membantu wanita membangun kepercayaan diri dan menyebarkan kampanye Everyone Deserves Beauty. Siapapun dapat bergabung dan mendukung Jarte dalam perjalanannya membantu setiap beauty enthusiast terutama wanita menjadi lebih percaya diri tanpa harus mengikuti tren kecantikan secara umum.
Everyone deserves beauty and makeup has played a fun part in every woman’s life
Jarang sekali brand kecantikan yang memperdulikan kebutuhan konsumennya secara spesifik. Namun hal ini berbeda dengan Jarte yang berusaha membuat produk berkualitas premium dan efisien dengan harga terjangkau untuk semua beauty enthusiast sejak tahun 2017. Inovasi produk baru terus dilakukan sepanjang tahun untuk memberikan pengalaman penggunaan produk kecantikan terbaik.
Most of JARTE’s products are two in one products!
Jarte memiliki komitmen yang cukup tinggi untuk dapat terus berinovasi dengan produk berkualitas premium dan efisien untuk melayani kebutuhan semua beauty enthusiast. Hal ini tentu sesuai dengan visi Jarte Beauty menjadi yang terbaik dalam membuat produk kecantikan yang efisien dan berkualitas premium dengan harga terjangkau. Produk yang multipurpose, berkualitas tinggi, memiliki kandungan sesuai dengan kebutuhan kita, dan tentunya memiliki harga yang terjangkau dapat menjadi pilihan kita dalam #BijakBerkonsumsi.
Kandungan produk Jarte Beauty sudah lebih sustainable, where all the products are cruelty free and vegan. Selain itu, Jarte Beauty memiliki visi untuk menciptakan produk yang multifungsi untuk meminimalisir limbah dan memaksimalkan nilainya bagi konsumen. Ditambah lagi untuk PR package yang Jarte berikan, selalu mengirimkan sesuatu yang dapat digunakan kembali untuk kehidupan penerimanya sehari-hari.
“I think it’s very important for us to start thinking about our consumption dan #PakaiSampaiHabis untuk menciptakan ekonomi yang lebih sirkular”
Jennifer Halim founder dari JARTE
Setelah langkah-langkah memilih kandungan produk yang lebih sustainable dan multifungsi, juga mempertimbangkan kemasan yang reusable, langkah Jarte selanjutnya adalah berkontribusi pada pengelolaan sampah kemasannya! Oleh karena itu, Jarte Beauty sangat senang dapat berpartisipasi dalam kampanye #PakaiSampaiHabis dan turut membantu menyebarkan kesadaran akan ekonomi sirkular dan pola hidup sustainable. Sehingga para pengguna produk Jarte Beauty dapat lebih sadar untuk tidak berperilaku konsumtif dan lebih bertanggung jawab atas produk yang dibelinya. Nah, untuk turut berkontribusi lebih lanjut, silahkan submit empties Jartemu di sini ya!
Writer: Lyfe With Less
Editor: Sarah Safira Sofiani & Cynthia S Lestari.
Tertarik menjadi kontributor kami? Kunjungi link berikut untuk menulis atau email draftmu ke hi.lyfewithless@gmail.com dengan subject: CONTRIBUTOR – NAMA.